Provinsi Long An, Vietnam dan Provinsi Chungcheongnam-Do (Republik Korea) menandatangani permufakatan kerjasama

(VOVWORLD) - Delegasi kerja Provisi Chungcheongnam – Do (Republik Korea) yang dikepalai oleh Ketua Dewan-nya, Yoo Byung Kook telah melakukan kunjungan kerja dengan pimpinan Provinsi Long An (Vietnam Selatan).
Provinsi Long An, Vietnam dan Provinsi Chungcheongnam-Do (Republik Korea) menandatangani permufakatan kerjasama - ảnh 1Panorama acara menandatangani permufakatan kerjasama tersebut (Foto: Radio dan Televisi Provinsi Long An) 

Sehubungan dengan kesempatan ini, dua daerah telah menandatangani permufakatan kerjasama di bidang-bidang sosial-ekonomi. Menurut itu, Provinsi Long An dan Provinsi Chungcheongnam-Do menggalang hubungan kerjasama yang berdasarkan atas saling menghormati, setara dan saling menguntungkan, bersama-sama memperkuat pengertian satu sama lain antara rakyat dua provinsi dan memperkuat keberbagian pengalaman, mendorong kerjasama dan temu pergaulan di bidang-bidang seperti ekonomi, kebudayaan, sains-teknik, pendidikan, pariwisata, perlindungan lingkungan hidup dan sebagainya. Bersamaan itu, dua provinsi akan bersama-sama menghadiri event-vent internasional yang diadakan dua provinsi serta memperkuat  aktivitas-aktivitas pertukaran dan kerjasama di tingkat daerah.

Komentar

Yang lain