Raja Kamboja berseru kepada rakyat supaya tenang menunggu hasil pemilihan resmi

(VOVworld) – Dalam surat kepada rakyat Kamboja pada Jumat (30 Agustus), Raja Norodom Sihamoni telah menyerukan kepada rakyat supaya sabar dan mempertahankan karakter yang baik dari rakyat Kamboja ketika menunggu Komite Pemilihan Umum Nasional Kamboja (NEC) mengumumkan hasil resmi pemilihan Umum Parlemen angkatan ke-5 pada 28 Juli lalu dengan waktu selambat-lambatnya pada 9 September mendatang.

Raja Kamboja berseru kepada rakyat supaya tenang menunggu hasil pemilihan resmi - ảnh 1
Raja Kamboja Norodom Sihamoni 
(Foto : AP)
  Surat tersebut menunjukkan bahwa Kamboja adalah Kerajaan merdeka dengan kedaulatan dan Undang-Undang Dasar sebagai undang-undang tertinggi yang dihargai semua rakyat; pemecahan semua masalah Tanah Air di atas dasar Undang-Undang Dasar dan menyampaikan tanggung jawab kepada badan-badan pelaksanaan hukum menurut ketentuan Undang-Undang Dasar dan semua undang-undang yang sekarang berlaku. Surat ini diakukan pada saat Partai Partai Penyelamatan Bangsa Kamboja (CNRP) pimpinan Sam Rainsy sedang mengancam mengadakan demonstrasi besar pada 7 September mendatang untuk menentang hasil pemilihan ini./.

Komentar

Yang lain