Rangkaian Kegiatan untuk Memperingati 50 Tahun Kemenangan “Hanoi - Dien Bien Phu di Udara” di Sektor Kota Kuno

(VOVWORLD) - Pada Jumat malam (16 Desember), di Pusat Informasi Budaya Danau Hoan Kiem (Hanoi), Badan Pengelola Danau Hoan Kiem dan Sektor Kota Kuno Hanoi berkoordinasi dengan Museum Kemenangan B52 dan Markas Komando Ibu Kota Hanoi untuk mengadakan pembukaan pameran dan perkenalan benda dan gambar terkait Kampanye Dien Bien Phu di Udara.
Rangkaian Kegiatan untuk Memperingati 50 Tahun Kemenangan “Hanoi - Dien Bien Phu di Udara” di Sektor Kota Kuno - ảnh 1Benda-benda dari pilot Amerika Serikat  (Foto: Ngoc Anh/vov)

Pameran tersebut memperkenalkan banyak dokumen dan benda tentang perang melawan tentara imperialis Amerika Serikat yang dilakukan tentara dan rakyat di ibu kota pada 50 tahun lalu, dengan tiga bagian konten: Intrik Amerika; Kejahatan dari Amerika Serikat; Tentara dan rakyat ibu kota  bersama bertempur. Melalui pameran tersebut, masyarakat ibu kota dan wisatawan lebih memahami kesengitan perang melawan Amerika Serikat dan keberanian tentara dan rakyat Kota Hanoi dalam pertempuran, terutama pertempuran selama  dua belas hari dan malam melawan B.52 untuk membela Kota Hanoi ( 18 Desember 1972-29 Desember 1972).

Rangkaian Kegiatan untuk Memperingati 50 Tahun Kemenangan “Hanoi - Dien Bien Phu di Udara” di Sektor Kota Kuno - ảnh 2Ketua Komite Rakyat Distrik Hoan Kiem berpidato di pameran  (Foto: Ngoc Anh/vov)

Ajang tersebut juga mengawali rangkaian kegiatan peringatan yang diadakan di kawasan Sektor Kota Kuno Hanoi, jalan pejalan kaki di Danau Hoan Kiem, dan sekitarnya, seperti: Pemutaran film dokumenter "Hanoi - Dien Bien Phu di Udara pada Desember" 1972” ; memamerkan 50 foto dokumenter hitam putih Kemenangan "Hanoi - Dien Bien Phu di Udara"; pertunjukan seni "Melodi Perdamaian".

Rangkaian kegiatan tersebut berlangsung hingga 25 Desember.

 

Komentar

Yang lain