RDR Korea dan Republik Korea melakukan pertemuan tingkat sub komisi tentang Kaesong

(VOVworld) - Pada Rabu (4 September), Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDR) dan Republik Korea melakukan pertemuan bilateral antara dua sub komisi, urusan pekejaan penjagaan harta benda, daya saing internasional dari zona industri bersama Kaesong di daerah perbatasan antar dua bagian negeri Korea. 

RDR Korea dan Republik Korea melakukan pertemuan tingkat sub komisi tentang Kaesong - ảnh 1
Zona Industri Bersama Kaesong .
(Foto: www.voatiengviet.com).

Menurut rencara, pertemuan antara dua sub komisi urusan  keselamatan personel, bea cukai, informasi dan komunikasi  juga akan diadakan pada Kamis (5 September). Pertemuan kedua Komisi manajemen bersama Zona Industri Bersama Kaesong akan diadakan pada 10 September ini, di atas dasar  hasil dua pertemuan sebelumnya antara semua sub komisi tersebut.

Kementrian Penyatuan Republik Korea memberitahukan bahwa delegasi Seoul akan merekomendasikan memulihkan jaringan hubungan  hotline militer untuk mengoperasikan kembali  semua aktivitas di zona industri Kaesong, bersamaan itu sekali lagi mengulangi pandangan tentang semua persyaratan guna menormalisasi  aktivitas di  instalasi ini. Seoul dan Pyong Yang telah sepakat secara prinsip  mengoperasikan kembali Zona Industri Bersama Kaesong. Namun, dua fihak belum sepakat tentang waktu pembukaan kembali dan cara manajemen zona industri bersama ini./.


Komentar

Yang lain