Reformasi hukum tentang penyempurnaan sistim perundang-undangan pidana dan sipil merupakan kebutuhan yang sangat perlu sekarang.
(VOVworld) - Pada Sabtu (13 September), di kota Hanoi, Badan Pengarahan Pusat tentang reformasi hukum mengadakan sidang ke-16. Pada temu kerja, para anggota Badan tersebut membahas dan memberikan pendapat kepada Laporan Tim peneliti antar-instansi tentang hasil penelitian dan rekomendasi tentang isi rancangan dokumen Kongres Nasional ke-12 Partai Komunitas Vietnam yang bersangkutan degnan organisasi, aktivitas hukum dan reformasi hukum; Laporan-laporan dari Kementerian Hukum tentang beberapa isi dasar dalam mengamandir Undang-Undang Pidana 1999 dan Undang-Undang Sipil tahun 2005.
Presiden Truong Tan Sang memimpin sidang ke-16
Badan Pengarahan Pusat tentang reformasi hukum mengadakan
(Foto: baomoi.com)
Pada temu kerja ini, Presiden Vietnam Truong Tan Sang menekankan: Usaha menginstitusikan haluan-haluan reformasi hukum tentang penyempurnaan sistim perundang-undangan pidana dan sipil merupakan kebutuhan yang sangat perlu sekarang ini. Ini adalah saat dan adalah kesempatan yang sangat kondusif dalam menginstitusikan haluan dan garis politik dari Partai tentang pekerjaan hukum dan reformasi hukum./.