Republik Czech menanti-nantikan kunjungan Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan

(VOVworld)  - Ketua Majelis Rendah Czech, Jan Hamacek memberitahukan bahwa dia menanti-nantikan kunjungan yang akan dilakukan oleh Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Ibu Nguyen Thi Kim Ngan ke Republik Czech pada pertengahan bulan April mendatang dan berharap supaya kunjungan ini akan menciptakan impuls baru untuk mendorong hubungan kerjasama antara dua negara. Demikian ditegaskan oleh Ketua Jan Hamacek ketika menerima Duta Besar (Dubes) Vietnam untuk Republik Czech, Truong Manh Son, pada Kamis (30 Maret), sehubungan dengan akhir masa baktinya di Czech.






Republik Czech menanti-nantikan  kunjungan Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan - ảnh 1
Ketua Majelis Rendah Republik Cezch, Jan Hamacek menerima Dubes Vietnam untuk Repeblik Czech, Truong Manh Son
(Foto: Huu Binh/ VOV Praha)


  Pada pertemuan tersebut, Ketua Jan Hamacek menunjukan bahwa hubungan kerjasama tradisional antara dua negara telah berkembang baik pada waktu lalu dan kunjungan yang akan dilakukan oleh Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan pada waktu mendatang akan turut memperdalam lebih lanjut lagi  hubungan bilateral, di antaranya ada hubungan kerjasama antara Parlemen dua negara. Ketua Majelis Rendah Czech berharap supaya dengan pengalaman dan pengertian yang intensif dan ekstensif tentang Republik Czech, Dubes Truong Manh Son akan terus membantu menyosialisasikan citra negeri Czech di Vietnam dan memberikan sumbangan yang positif pada hubungan persahabatan dan kerjasama di banyak segi antara dua negara pada waktu mendatang.


Pada fihaknya, Dubes Truong Manh Son menegaskan akan berupaya sekuat tenaga untuk memupuk persahabatan dua negara


Komentar

Yang lain