Republik Czech menganggap komunitas orang Vietnam sebagai sebagian yang tak terpisahkan dari masyarakat Czech

(VOVworld) – Orang Vietnam di Republik Czech berbisnis menurut undang-undang negara setempat dan semua informasi tentang orang Vietnam yang berbisnis tanpa membayar pajak adalah tidak benar. Demikian ditegaskan Menteri Keuangan Republik Czech, Andrej Babis pada lokakarya yang berlangsung pada Minggu (12/6), di Ibukota Praha guna memperkenalkan Undang-Undang mengenai pendaftaran omset elektronik (EET) di kalangan badan usaha yang direncanakan akan dilaksanakan pada akhir tahun ini. Menteri Andrej Babis memberitahukan bahwa Republik Czech selalu menganggap komunitas orang Vietnam sebagai sebagian yang tak terpisahkan dari masyarakat Czech.

Republik Czech menganggap komunitas orang Vietnam sebagai sebagian yang tak terpisahkan dari masyarakat Czech - ảnh 1
Menteri Keuangan Republik Czech, Andrej Babis
berbahas dengan para wirausaha Vietnam
(Foto: vov.vn)


Pada lokakarya tersebut, para pakar asal Kementerian Keuangan Republik Czech menjelaskan pola konektivitas omset elektronik. Konektivitas omset elektronik (EET) merupakan bentuk dimana badan-badan usaha melakukan konektivitas pesawat-pesawat penghitung uang ke badan-badan perpajakan di bawah Kementerian Keuangan. Badan-badan usaha Vietnam sedang aktif melakukan persiapan untuk konektivitas dengan badan-badan perpajakan Republik Czech. 

Komentar

Yang lain