Republik Korea - AS Tegaskan Kembali Aliansi Yang Kuat

(VOVWORLD) - Kementerian Pertahanan Nasional Republik Korea mengumumkan pada 5 Mei, bahwa Menteri Pertahanan Suh Wook dan mitranya dari AS Lloyd Austin setuju lakukan kerja sama erat untuk memperkuat posisi pertahanan aliansi yang terkoordinasi, setelah RDR Korea meluncurkan benda yang dianggap rudal balistik.
Republik Korea - AS Tegaskan Kembali Aliansi Yang Kuat - ảnh 1Serdadu AS berpartisipasi pada pelatihan di pangkalan militer di kota 

Dongducheon, jaraknya dari Seoul kira-kira 40km ke sebelah Utara, tanggal 3 Mei 2022. Foto: YONHAP/ VNA

Dalam pembicaraan telepon, kedua menteri mengeritik peluncuran RDR Korea yang melanggar resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) dan mengancam perdamaian di Semenanjung Korea, serta di kawasan Samudra India-Samudra Pasifik. Kedua pihak sepakat untuk pererat kerja sama dalam pencegahan melalui aliansi Korea-AS yang kuat dan memperkuat posisi pertahanan bersama. Sementara itu, Menteri Austin menegaskan kembali komitmen keamanan AS yang "tak tergoyahkan" untuk pertahanan Republik Korea.

Komentar

Yang lain