Republik Korea dan Tiongkok melakukan dialog tentang diplomasi dan keamanan

(VOVworld) – Republik Korea dan Tiongkok mengadakan dialog ke-2 tentang diplomasi dan keamanan pada Senin (5 Januari) di Seoul, Ibukota Republik Korea. Fihak Republik Korea dikepalai Lee Sang Deok, Kepala Direkrorat urusan masalah-masalah Asia Timur Laut dari Kementerian Luar Negeri Republik Korea, fihak Tiongkok dikepalai Kong Xuanyou, Wakil Kepala Direktorat dari Kementerian Pertahanan Tiongkok.

Republik Korea dan Tiongkok melakukan dialog tentang diplomasi dan keamanan - ảnh 1
Satu pertemuan antara para pejabat Republik Korea dan Tiongkok
(Foto: hanoimoi.com.vn)


Dialog tersebut menyinggung masalah-masalah seperti usulan damai Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea yang diberikan Pyong Yang kepada Republik Korea baru-baru ini. Cara mengusahakan terobosan dalam menangani masalah nuklir Pyong Yang juga merupakan masalah papan atas dari agenda tersebut. Republik Korea juga memberitahukan kepada Tiongkok tentang permufakatan Republik Korea, Amerika Serikat dan Jepang dalam berbagi informasi militer tentang kemampuan nuklir dan rudal RDR Korea./.

Komentar

Yang lain