Republik Korea meminta kepada Jepang menarik pembatasan-pembatasan dagang

(VOVWORLD) - Menteri Perdagangan Republik Korea, Ibu Yoo Myung-hee, pada Minggu (3/8), memberitahukan bahwa dia telah meminta kepada Jepang supaya “segera menarik” pembatasan-pembatasan dagang terhadap Seoul pada konferensi tentang Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP) di Beijing, Ibukota Tiongkok.

Di depan kalangan pers, Menteri Yoo Myung-hee menganggap bahwa langkah-langkah Tokyo tersebut adalah “tidak sah” dan melanggar prinsip-prinsip perdagangan global. Menurut dia, beberapa negara anggota RCEP punya pandangan yang sama dengan pidato-nya. Ibu Yoo Myung-hee telah merekomendasikan satu pertemuan bilateral dengan timpalannya dari Jepang di sela-sela konferensi RCEP, tapi pihak Jepang telah menolak rekomendasi ini.

Sebelumnya pada hari yang sama., Perdana Menteri Republik Korea, Lee Nak-yon menganggap bahwa keputusan Jepang yang menyingkirkan negara ini dari daftar putih tentang para mitra dagang yang tepercaya sudah “melampaui batas”.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain