Republik Korea mengumumkan nama rumah sakit yang bersangkutan dengan MERS

Republik Korea mengumumkan nama rumah sakit yang bersangkutan dengan MERS - ảnh 1
5 orang Republik Korea telah meninggal akibat penyakit ini
(Foto: baogiaothong.vn)
(VOVworld) – Pemerintah Republik Korea pada Minggu (7 Juni) mengumumkan nama 24 rumah sakit yang bersangkutan dengan sindrom pernafasan Timur Tengah (MERS) pada latar belakang wabah penyakit ini sedang berkembang secara serius di negara ini. Dalam satu jumpa pers, Deputi Perdana Menteri Republik Korea, Choi Kyung-hwan memberitahukan bahwa pengumuman nama rumah sakit ini merupakan satu gerak-gerik yang tak bisa dihindari demi kepentingan warga guna menjamin keselamatan mereka. Pada hari yang sama ada lagi 14 kasus yang dicatat terjangkit MERS, diantaranya ada 1 kasus meninggal, sehingga jumlah kasus yang kejangkitan MERS di Republik Korea menjadi 64 kasus dan jumlah yang meninggal menjadi 5 orang./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain