Republik Korea Tegaskan Bersedia Berdialog dengan RDRK tentang Semua Masalah

(VOVWORLD) - Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Republik Korea, pada Selasa (19 Januari), menegaskan negara ini bersedia membahas semua masalah dengan Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) melalui kanal-kanal militer untuk menurunkan suhu ketegangan antar-Korea.

Berbicara di depan konferensi pers, Boo Seung-chan, juru bicara Kemenhan memberitahukan bahwa menurut kesepakatan tingkat tinggi antar-Korea yang ditandatangani oleh Presiden Republik Korea, Moon Jae-in dan Pemimpin RDRK, Kim Jong-un di Pyong Yang pada 19/9/2018, kedua pihak dianggap akan membahas masalah-masalah seperti latihan-latihan perang berskala besar serta penguatan senjata melalui komisi bersama. Pejabat tersebut juga menolak semua celaan bahwa Perjanjian Militer Komprehensif antar-Korea hampir-hampir dihapuskan.

Sebelumnya, pada Senin (18 Januari), Presiden Republik Korea, Moon Jae-in mengharapkan agar kegiatan diplomasi denuklirisasi Semenanjung Korea  yang sedang mengalami kemacetan  akan mencapai kemajuan di  atas dasar kesepakatan yang dicapai pada Pertemuan puncak antara Amerika Serikat dan RDRK di Singapura.

Komentar

Yang lain