Revisi UU mengenai Cukai Khusus Turut Stabilkan Sumber Pendapatan untuk Anggaran Keuangan

(VOVWORLD) - Untuk melanjutkan program kerja Persidangan ke-8 Majelis Nasional (MN) angkatan XV, pada Rabu sore (27 November), di Kota Hanoi, MN membahas Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Cukai Khusus.
Revisi UU mengenai Cukai Khusus Turut Stabilkan Sumber Pendapatan untuk Anggaran Keuangan - ảnh 1Persidangan ke-8 MN angkatan XV. Foto: quochoi.vn

UU mengenai Cukai Khusus direvisi menurut arah melaksanakan strategi reformasi sistem kebijakan pajak, bersamaan itu melaksanakan komitmen-komitmen internasional, turut mengarahkan produksi dan bisnis, turut menstabilkan sumber pendapatan bagi anggaran keuangan.

Pada sore harinya, Pemerintah menyampaikan kepada MN haluan investasi lanjutan pada listrik tenaga nuklir Ninh Thuan. Mempertimbangkan pengembangan listrik tenaga nuklir di Vietnam perlu, turut menganekarahamkan sumber pasokan listrik, menjamin keamanan energi. Sementara itu, MN memberikan suara untuk mengesahkan UU amandemen atas beberapa pasal dari UU mengenai Asuransi Kesehatan; memberikan suara untuk mengesahkan Resolusi tentang haluan investasi Program target nasional tentang pencegahan, pemberantasan narkotika hingga tahun 2030.

Komentar

Yang lain