Rusia dan Amerika Serikat berbahas tentang satu resolusi “keras” dari PBB terhadap Suriah

(VOVworld) – Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serikat, John Kerry, pada Jumat, (20 September) memberitahukan bahwa dia dan timpalannya dari Rusia, Sergei Lavrov telah berbahas tentang satu resolusi “keras” dari Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa terhadap penghapusan gudang senjara kimia Suria.

Rusia dan Amerika Serikat berbahas tentang satu resolusi “keras” dari PBB terhadap Suriah - ảnh 1

Menlu Amerika Serikat, John Kerry dan Menlu Rusia, Sergei Lavrov
(Foto: vov.vn)

Sekarang ini, kedua Menlu Amerika Serikat dan Rusia masih melakukan pembicaraan pertelepon pada setiap hari tentang masalah senjata kimia Suriah sejak penandatanganan satu permufakatan di Jenewa, Swiss pada pekan lalu untuk menghapuskan gudang senjata kimia Suriah. Pada hari yang sama, Tiongkok telah mendorong cepat melaksanakan permufakatan Rusia-Amerika Serikat tersebut dan mengharapkan akan cepat mencapai satu solusi politik bari krisis di negara Timur Tengah ini. Ketika berbicara di Institut Brookings di Washington, Amerika Serikat, Menlu Tiongkok, Wang Yi menunjukkan bahwa Tiongkok menentang kuat semua negara atau perseorangan yang menggunakan senjata kimia dan menyokong cepat menghapuskan gudang senjata kimia di Suriah. Dia juga mengimbau cepat mengadakan Konferensi Jenewa ke-2 untuk menghentikan perang saudara berlumuran darah yang memakan waktu selama lebih 2 tahun ini di Suria./.

Komentar

Yang lain