Rusia dan G7 Sambut Perutusan IAEA ke Pabrik Listrik Tenaga Nuklir Zapozhiazhia

(VOVWORLD) - Juru bicara (Jubir) Kremlin, Dmitry Peskov pada 29 Agustus mengatakan bahwa pemeriksaan Perutuhan Badan energi Atom Internasional (IAEA) terhadap pabrik listrik nuklir Zaporizhia di Ukraina sangat diperlukan dan Rusia siap bekerja sama dengan Perutusan IAEA. Peskov juga menekankan perlu mengurangi ketegangan militer di pabrik listrik nuklir Zaporizhzhia demi keselamatan pabrik ini.

Pada hari yang sama, kelompok G7 juga mengeluarkan pernyataan untuk menyambut kunjungan perutusan IAEA ke pabrik listrik nuklir Zaporizhzhia  dan menegaskan kembali kekhawatirannya tentang keselamatan pabrik. G7 mengatakan bahwa perutusan IAEA perlu mendekati semua basis nuklir di Ukraina secara tepat waktu, aman, dan tidak dihalangi. Pejabat IAEA juga perlu diizinkan melakukan kontak langsung tanpa halangan dengan personil Ukraina yang mengoperasikan basis-basis ini.

Komentar

Yang lain