Rusia dan Tiongkok berkomitmen melakukan kerjasama dalam masalah-masalah internasional

(VOVworld) – Pada Rabu (30 September), Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergei Lavrov dan timpalannya dari Tiongkok, Wang Yi melakukan pembicaraan di Markas Besar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di kota New York, Amerika Serikat. Menlu Sergei Lavrov menekankan bahwa Moskwa dan Beijing mempunyai pandangan yang sama tentang masalah-masalah internasional dan regional, mempertahankan hubungan dan kerjasama yang erat dalam masalah-masalah PBB. Dia menegaskan bahwa Rusia berhaluan mendorong lebih lanjut lagi koordinasi dan kerjasama dengan Tiongkok.

Rusia dan Tiongkok berkomitmen melakukan kerjasama dalam masalah-masalah internasional - ảnh 1
Menlu Rusia, Sergei Lavrov (kanan) dan Menlu Tiongkok, Wang Yi
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Pada fihaknya, Menlu Tiongkok, Wang Yi menganggap bahwa sebagai anggota tetap Dewan Keamanan PBB, Rusia dan Tiongkok selalu mempertahankan hubungan dan koordinasi erat dalam masalah-masalah PBB serta masalah-masalah besar di kawasan dan di dunia. Menurut dia, dua fihak harus bekerjasama untuk melindungi Piagam PBB dan prinsip-prinsip dasar tentang hubungan-hubungan internasional dan mendukung peranan yang berinisiatif dari badan ini dalam masalah-masalah internasional. Ketika menilai tinggi hubungan bilateral, Menlu Wang Yi menekankan bahwa Beijing siap berkoordinasi dengan Moskwa untuk menjamin pelaksanaan dengan sukses kunjungan-kunjungan tingkat tinggi pada tahun ini serta konferensi dan pameran antara dua negara. 

Komentar

Yang lain