Rusia Pelajari Rekomendasi Hongaria tentang Pembelian Tambahan Gas Bakar

(VOVWORLD) - Pada 21 Juli, Menteri Luar Negeri (Menlu) Hongaria, Peter Szijjarto tiba di Moskow dan mengadakan pertemuan dengan sejawatnya dari Rusia, Sergei Lavrov untuk membahas jaminan pasokan gas bakar alam bagi Hongaria dan menemukan solusi damai untuk konflik di Ukraina.

Berbicara pada konferensi pers setelah pertemuan tersebut, Menlu Szijjarto mengatakan bahwa untuk menjamin keamanan pasokan, Hongaria memerlukan tambahan 700 juta meter kubik gas bakar di samping kesepakatan pasokan jangka panjang yang ada dengan Rusia. Menurut Szijjarto, cadangan gas bakar Hongaria saat ini hanya memenuhi lebih dari 27% kebutuhan konsumsi tahunan negara itu. Dalam masalah ini, Menlu Rusia, Sergei Lavrov mengatakan bahwa Rusia akan mempelajari tuntutan Hongaria tentang pembelian tambahan gas bakar.

Dalam kunjungannya ke Rusia, Menlu Szijjarto melakukan pembicaraan dengan Deputi Perdana Menteri Rusia, Alexander Novak dan Deputi Perdana Menteri merangkap Menteri Industri dan Perdagangan Rusia, Denis Manturov.

Komentar

Yang lain