Sarjana Indonesia Tegaskan, MN Vietnam Sungguh-Sungguh Tunjukkan Hasrat Bangsa

(VOVWORLD) - Pemilihan anggota Majelis Nasional (MN) angkatan XV dan Dewan Rakyat berbagai tingkat masa bakti 2021-2026 pada Minggu (23 Mei) merupakan peristiwa yang “teramat penting” di Vietnam. Demikian pendapat jurnalis terkenal Indonesia, Veeramalla Anjaiah, juga peneliti senior Pusat Penelitian Asia Tenggara yang berbasis di Jakarta, Indonesia.
Sarjana Indonesia Tegaskan, MN Vietnam Sungguh-Sungguh Tunjukkan Hasrat Bangsa - ảnh 1Warga melakukan laporan kesehatan di tempat pemilihan No.4, Kecamatan Vinh Phuc, Distrik Ba Dinh, Ha Noi (Foto: VNA)


Jurnalis Veeramalla Anjaiah menganggap bahwa tanpa memperdulikan jumlah kasus infeksi Covid-19 yang meningkat secara drastis belakangan ini, badan pemilihan Vietnam telah mempersiapkan segala-galanya dengan baik untuk mengadakan pemilihan ini secara terbuka, aman, dan transparan. Selama banyak dekade ini, Vietnam telah membuktikan bahwa pemilihan dan peralihan kepemimpinan tanah air "selalu berlangsung dengan konsensus", sementara itu warga negaranya  sangat memperhatikan pemilihan anggota MN dan Dewan Rakyat berbagai tingkat.

Ia menilai bahwa MN Vietnam sudah dan sedang memainkan peranan yang penting dalam proses transformasi sosial-ekonomi, menjadi "tulang punggung dalam proses reformasi ekonomi dan politik" dan "sungguh-sungguh menunjukkan hasrat " bangsa Vietnam.

Para anggota MN telah mengajukan kebijakan-kebijakan untuk membela kepentingan warga melalui proses legislasi. Berkat undang-undang yang berkualitas dan bermanfaat yang diberlakukan MN belakangan ini. Vietnam telah muncul sebagai sebuah negara yang dinamis di kawasan Aisa Tenggara dengan nilai ekspor, penyerapan modal investasi asing langsung, dan cadangan valuta asing yang kian meningkat. Vietnam juga akan segera menjadi negara yang memiliki pendapatan menengah tinggi.

Komentar

Yang lain