(VOVWORLD) - Dalam Festival Bunga Teratai Dong Thap tahun 2024, Asosiasi Perempuan Provinsi Dong Thap akan menyelenggarakan pawai “Ao Dai (Baju Tradisional Perempuan VN) – Warna Bunga Teratai yang Cemerlang” untuk memperingati HUT ke-134 Presiden Ho Chi Minh, HUT ke-55 pelaksanaan amanat terakhir Beliau dan menyambut Festival Bunga Teratai Dong Thap yang ke-2.
Sekitar 5.500 orang perempuan akan ikut serta dalam Pawai Ao Dai (Foto: VOV) |
Pawai tersebut diselenggarakan pada tanggal 19 Mei dengan partisipasi 5.500 orang perempuan yang adalah pejabat, pegawai negeri, pekerja, mahasiswa, dan warga di provinsi yang bersama-sama mengenakan pakaian tradisional Ao Dai dengan motif bunga teratai atau berwarna bunga teratai untuk ikut serta dalam pawai di beberapa jalan di Kota Cao Lanh.
Pawai “Ao Dai – Warna Bunga Teratai yang Cemerlang” merupakan aktivitas untuk menyambut Festival Bunga Teratai Dong Thap yang ke-2, turut memuji dan memuliakan Ao Dai Vietnam, kecantikan perempuan Vietnam pada umumnya dan perempuan Provinsi Dong Thap pada khususnya.
Festival Bunga Teratai Dong Thap akan berlangsung dari tanggal 16 sampai 19 Mei ini.