Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong dan Sekjen, Presiden Laos, Bounnhang Vorachith mengunjungi Pameran foto “Penuh dengan solidaritas istimewa Vietnam-Laos”

(VOVWORLD) - Dalam rangka kunjungan persahabatan resmi di Vietnam, Rabu pagi (20/12), di Kota Hanoi, Sekretaris Jenderal (Sekjen), Presiden Laos, Bounnhang Vorachith dan Sekjen Komite Sentral Partai Komunis (KS PKV), Nguyen Phu Trong mengunjungi pameran foto: “Penuh dengan solidaritas istimewa Vietnam-Laos”
Sekjen  KS PKV Nguyen Phu Trong dan Sekjen, Presiden Laos, Bounnhang Vorachith mengunjungi Pameran foto “Penuh dengan solidaritas istimewa Vietnam-Laos” - ảnh 1Menyambut kedatangan Sekjen, Presiden Tiongkok,  Bounnhang Vorachit (Foto :VGP)

Pameran ini diadakan sehubungan dengan Tahun Solidaritas dan Persahabatan Vietnam-Laos 2017. Pameran ini memajang 55 foto dari wartawan Kantor Berita Vietnam melalui berbagai periode, mencatat semua citra yang indah, detik-detik bersejarah dari solidaritas, persahabatan yang setia dan jernih dari dua bangsa Vietnam-Laos, mencerminkan hubungan kerjasama komprehensif, khususnya antara dua negara di bidang ekonomi, politik, kebudayaan, sosial dan lain-lain pada masa perjuangan merebut kemerdekaan nasional dan dalam usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air sekarang.

Sebelumnya, Sekjen, Presiden Laos, Bounnhang Vorachith dan delegasi Republik Demokrasi Rakyat Laos telah meletakkan karangan bunga di Tugu peringatan para Pahlawan yang gugur, berziarah ke Mousolium Presiden  Ho Chi Minh.

Komentar

Yang lain