Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong Telah Tunjukkan Secara Jelas Peranan sebagai Inti Kepemimpinan

(VOVWORLD) - Tgl 3 Februari 2024, genap 94 tahun hari berdirinya Partai Komunis Vietnam (PKV) (3 Februari 1930-3 Februari 2024). Di bawah kepemimpinan PKV, Vietnam telah mencapai banyak prestasi yang menonjol. Dalam prestasi pembangunan tanah air selama bertahun-tahun belakangan ini ada peranan yang besar dari Sekretaris Jenderal Komite Sentral PKV (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong.
Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong Telah Tunjukkan Secara Jelas Peranan sebagai Inti Kepemimpinan - ảnh 1Sekjen Nguyen Phu Trong (Foto: VNA)

Selaku Sekjen KS PKV dari tahun 2011 hingga kini, Sekjen Nguyen Phu Trong telah menunjukkan secara jelas peranan sebagai inti kepemimpinan, bersama dengan kolektif KS PKV, Polit Biro, dan Sekretariat KS PKV membangun persatuan, menyatukan tekad dan aksi, menciptakan kesepakatan tinggi dalam sistem politik. Ketika menilai peranan Sekjen, Presiden Vietnam, Vo Van Thuong menegaskan:

Sekjen menaruh perhatian yang istimewa pada penetapan visi strategis dari Partai dan bangsa, menghargai penyimpulan praktek untuk tidak henti-hentinya menambahkan, menyempurnakan teori tentang sosialisme dan jalan menuju ke sosialisme di Vietnam, konsisten dengan target kemerdekaan bangsa dan sosialisme, konsisten dengan garis politik pembaruan dari PKV, konsisten dengan prinsip-prinsip pembangunan PKV, menjamin setinggi-tingginya kepentingan nasional dan bangsa untuk membangun dan membela secara mantap negara sosialis Vietnam.

Sebagai Kepala Badan Pengarah Nasional urusan pencegahan dan pemberantasan korupsi dan penyelewengan, semua ideologi, pandangan, pedoman bimbingan, prinsip aksi dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi dan penyelewengan yang digagas dan dibimbing Sekjen telah memberikan banyak pelajaran dan pengalaman yang berharga, memiliki nilai baik tentang teori maupun praktek.

Dalam garis politik luar negeri, Sekjen menggeneralisasi prinsip-prinsip dasar dari hubungan luar negeri dan diplomasi Vietnam.

Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong Telah Tunjukkan Secara Jelas Peranan sebagai Inti Kepemimpinan - ảnh 2Sekjen Nguyen Phu Trong pada Konferensi Luar Negeri ke-32 (Foto: VGP)

Selaku pemimpin PKV, Sekjen Nguyen Phu Trong menjunjung tinggi semangat persatuan bangsa.

Dengan peranan sebagai inti kepemimpinan, Sekjen Nguyen Phu Trong beserta kolektif KS PKV, Polit Biro dan Sekretariat KS PKV akan terus memimpin tanah air kian berkembang, perkasa, beradab, dan berbahagia.

Komentar

Yang lain