Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong Terima Delegasi Tingkat Tinggi Kantor Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Nguyen Phu Trong, Jumat sore (17 Februari), di Kota Ha Noi, menerima Thongsalith Mangnomek, Sekjen merangkap Kepala Kantor Komite Sentral Partai Komunis Rakyat Revolusioner Laos yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong Terima Delegasi Tingkat Tinggi Kantor Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos  - ảnh 1Sekjen KS PKV, Nguyen Phu Trong (kanan) dan Sekjen Thongsalith Mangnomek (Foto: VNA)
Sekjen Thongsalith Mangnomek mengucapkan selamat atas semua prestasi besar dan komprehensif yang dicapai Vietnam selama ini, percaya bahwa di bawah kepemimpinan PKV yang dikepalai Sekjen Nguyen Phu Trong, rakyat Vietnam terus merebut banyak prestasi baru dan besar dalam usaha pembaruan dan menyukseskan Resolusi Kongres Nasional XIII PKV.  
Sekjen Nguyen Phu Trong mengapresiasi makna dan hasil kunjungan tersebut. Beliau meminta supaya, kedua kantor Komite Sentral Partai terus mengembangkan tradisi, berkoordinasi erat, bertukar semua masalah teori dan praktis, pengalaman dan kerja sama, saling membantu dalam pekerjaan strategis dan melaksanakan dengan efektif kesepakatan kerja sama antara kedua Kantor Komite Sentral Partai dan kesepakatan antara pemimpin senior dua Partai, turut menyukseskan Resolusi Kongres Nasional di masing-masing Partai. 

Komentar

Yang lain