Sekjen KS PKV To Lam Tiba di Hanoi, Akhiri Kunjungan Kerja di Indonesia dan Singapura
Van Hieu -
(VOVWORLD) - Pada Kamis sore (13 Maret), pesawat yang mengangkut Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV) To Lam beserta Istri dan Delegasi tingkat tinggi Vietnam telah tiba di Kota Hanoi, menghadiri dengan baik kunjungan Kenegaraan di Indonesia, kunjungan semi di Badan Sekretarirat ASEAN, kunjungan resmi di Singapura, dari tanggal 9 sampai 13 Maret 2025.
Pejabat dan staf Kedutaan Besar Vietnam melepas Sekjen To Lam dan Istri (Foto: Thong Nhat/VNA) |
Selama lima hari, Sekjen To Lam telah melakukan lebih dari 40 aktivitas dengan sejumlah audiensi, pembicaraan, pertemuan, pembahasan dengan berbagai kalangan, menyampaikan pidato kebijakan dan melakukan pertemuan dengan komunitas orang Vietnam di kedua negara, mengunjungi beberapa basis ekonomi dan budaya. Kunjungan ini telah turut memperkuat hubungan antara PKV dengan partai-partai yang berkuasa dan partai-partai politik di Indonesia dan Singapura; menciptakan fondasi politik penting bagi hubungan antara Vietnam dan dua negara; terus membuka kesempatan bagi Vietnam untuk membahas dan berbagi pengalaman perkembangan dari kedua negara.
Van Hieu