Sekjen Nguyen Phu Trong Bakar Hio, Kenang Presiden Ho Chi Minh

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan 76 tahun Revolusi Agustus dan Hari Nasional Vietnam, pada 2 September pagi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong, telah membakar hio dan mengenang Presiden Ho Chi Minh di Rumah 67 di Situs Peninggalan Presiden Ho Chi Minh di Istana Presiden.

Sekjen Nguyen Phu Trong Bakar Hio, Kenang Presiden Ho Chi Minh - ảnh 1Sekjen Nguyen Phu Trong membakar hio untuk mengenang Presiden Ho Chi Minh (Foto: Koran Nhan Dan)

Sekjen Nguyen Phu Trong dan para utusan dengan hormat membakar hio untuk mengenangkan jasa besar Presiden Ho Chi Minh, pemimpin jenius Partai dan rakyat Vietnam, guru agung revolusi Vietnam, pahlawan pembebasan bangsa, budayawan dunia.

Ketika berbincang-bincang kepada pejabat dan personel Situs Peninggalan Presiden Ho Chi Minh, Sekjen Nguyen Phu Trong menginginkan agar para pejabat dan personel di sini melihat dengan jelas kehormatan dan tanggung jawab mereka, berupaya bekerja dengan lebih baik, memperkenalkan secara penuh pikiran, kearifan, perasaan, kepribadian, kehidupan, dan usaha Presiden Ho Chi Minh kepada rakyat Vietnam dan sahabat internasional yang datang berkunjung dan mencari tahu tentang Beliau di situs peninggalan ini.

Komentar

Yang lain