Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan kunjungan kerja di provinsi Lai Chau

(VOVworld) – Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong melakukan kunjungan kerja di provinsi Lai Chau, Vietnam Utara, dari 14-15/7 ini. Ketika berbicara di depan temu kerja dengan Badan Harian Komite Partai provinsi dan pimpinan teras provinsi Lai Chau, pada Jumat pagi (15/7), Sekjen Nguyen Phu Trong menegaskan bahwa provinsi Lai Chau merupakan provinsi pegunungan di daerah perbatasan Barat Laut Vietnam, mempunyai posisi geopolitik dan militer strategis.

Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan kunjungan kerja di provinsi Lai Chau - ảnh 1
Sekjen Nguyen Phu Trong mengunjungi warga kecamatan Ban Bo
(Foto: vov.vn)


Sekjen Nguyen Phu Trong mengatakan: “Terus membangun infrastruktur, membangun pedesaan baru dan mengentas dari kemiskinan. Pembangunan infrastruktur perlu dipertimbangkan dan dilaksanakan secara berhasil-guna. Ini merupakan daerah pemukiman warga berbagai etnis minoritas, maka perlu mengembangkan persatuan secara baik serta menghargai pekerjaan di kalangan etnis, pekerjaan keagamaan dan perjuangan mencegah dan memberantas narkoba".

Sekjen Nguyen Phu Trong meminta kepada Organisasi Partai provinsi Lai Chau supaya selalu memperhatikan dan melakukan secara lebih baik lagi pekerjaan membangun Partai, membangun sistim politik menurut Resolusi Sidang Pleno ke-4 KS PKV dan Polit Biro KS PKV Instruksi nomor 05  tentang usaha belajar dan bertindak sesuai dengan fikiran, moral dan gaya hidup Ho Chi Minh.

Sebelumnya, pada Kamis sore (14/7), ketika mengunjungi para pejabat dan rakyat etnis-etnis minoritas di kecamatan Ban Bo, kabupaten Tam Duong, Sekjen Nguyen Phu Trong berharap supaya kecamatan Ban Bo terus mengembangkan tradisi kampung halaman, mempertahankan secara mantap gelar kecamatan pedesaan baru, menjadi kecamatan pelopor dalam gerakan-gerakan kompetisi di seluruh kabupaten serta provinsi Lai Chau.

Komentar

Yang lain