Sekjen Nguyen Phu Trong menghadiri acara peringatan ultah ke-85 Hari Terbitnya Majalah “Komunis” nomor pertama

(VOVworld) – Pada Selasa pagi (4 Agustus) di kota Hanoi, Majalah Komunis mengadakan acara peringatan ultah ke-85 hari berdirinya dan menerima Bintang Ho Chi Minh ke-2. Yang menghadiri acara ini ada Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong. Pada 85 tahun lalu, pada 5 Agustus 1930, “Majalah Merah” yang sekarang adalah Majalah Komunis menerbitkan edisi pertama. Presiden Ho Chi Minh adalah pendiri yang sekaligus adalah kepala redaksi majalah ini. Melewati berbagai periode sejarah dengan bermacam-macam nama sebutan, majalah ini telah memberikan sumbangan yang penting kepada pekerjaan ideologi dan teori Partai Komunis Vietnam pada khususnya dan usaha reformasi dari Partai Komunis dan bangsa Vietnam pada umumnya.


Sekjen Nguyen Phu Trong menghadiri acara peringatan ultah ke-85 Hari Terbitnya Majalah “Komunis” nomor pertama - ảnh 1
Acara peringatan tersebut
(Foto: vov.vn)


Pada acara ini, Kepala Departemen Komunikasi dan Pendidikan KS PKV, Dinh The Huynh, menekankan: “Masalah yang paling penting ialah kolektif Badan Redaksi Majalah “Komunis” menyedari secara mendalam dan melaksanakan secara baik pedoman, target, fungsi dan tugas majalah ini. Merapati program politik, haluan dan pandangan Partai untuk mempelajari, menyosialisasi dan menterjemahkan garis politik dan haluan Partai Komunis, Undang-Undang Dasar dan Undang-Undang ke dalam praktek kehidupan. Bersamaan itu selalu merapati praktek untuk mengevaluasikan teori. Majalah ini harus menjadi pelopor untuk bersama dengan semua badan penelitian teori dari Partai membela dan mengembangkan Marksisme, Leninisme dan Fikiran Ho Chi Minh, membela Partai, membela rezim, rakyat dan membela kebudayaan Vietnam yang modern dan kental dengan identitas bangsa”.

Bapak Dinh The Huynh juga meminta kepada majalah ini supaya berfokus mempelajari teori, memperjelas program politik untuk membangun Tanah Air pada masa transisi menuju ke sosialisme dan keputusan Kongres Nasional ke-11 Partai Komunis. Bersamaan itu berinisiatif dan tepat waktu memberikan masukan untuk turut menentukan garis politik Partai, yang pertama-tama ialah menyempurnakan semua dokumen untuk disampaikan kepada Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis; menyerap sumbangan pendapat dari semua pejabat, anggota Partai dan rakyat.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain