Sekjen Nguyen Phu Trong mengunjungi dan melakukan temu kerja di provinsi Thanh Hoa

(VOVworld) – Pada Jumat sore (1 Agustus), Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong melakukan temu kerja dengan Badan Harian Komite Partai dan pimpinan teras provinsi Thanh Hoa (Vietnam Tengah). Pada akhir temu kerja ini, Sekjen Nguyen Phu Trong memuji dan menilai tinggi semua hasil positif yang telah dicapai Komite Partai, Pemerintahan dan rakyat semua etnis di provinsi Thanh Hoa selama 4 tahun ini.

Sekjen Nguyen Phu Trong mengunjungi dan melakukan temu kerja di provinsi Thanh Hoa - ảnh 1
Sekjen Nguyen Phu Trong berbicara di depan temu kerja ini
(Foto: laodong.com.vn)

Pada waktu mendatang, Sekjen Nguyen Phu Trong meminta kepada provinsi Thanh Hoa supaya memfokuskan tenaga menyelesaikan semua tugas yang sudah ditetapkan Resolusi Kongres ke-17 Komite Partai Komunis provinsi, diantaranya berfokus pada jatah-jatah yang sulit dan belum bisa dilaksanakan. Berfokus menyiapkan Kongres Partai berbagai tingkat, baik di segi dokumen maupun personalia; menganggapnya sebagai kesempatan untuk memperkokoh dan merektifikasi pembangunan Partai, membangun sistim politik untuk terus menyempurnakan kader, meluruskan urusan internal, memberantas korupsi dan penyelewengan. Jika tidak melakukan secara baik pekerjaan pembangunan Partai dan pekerjaan kekaderan, maka sulit untuk mengembangkan ekonomi.

Sekjen Nguyen Phu Trong mengingatkan provinsi Thanh Hoa supaya mencengkam fikiran-fikiran pembimbing dari Kongres Nasional ke-11 Partai Komunis Vietnam dan KS PKV yaitu melakukan perkembangan secara cepat tapi berkesinambungan; tidak hanya mementingkan ekonomi saja, tapi harus menyeluruh. Sekjen Nguyen Phu Trong juga meminta kepada provinsi Thanh Hoa supaya berfokus memanfaatkan secara baik semua potensi dan keunggulannya, khususnya ialah mengembangkan zona ekonomi Nghi Son. Mengenai semua rekomendasi dari provinsi, Sekjen Nguyen Phu Trong meminta kepada provinsi Thanh Hoa supaya berkoordinasi dengan semua kementerian, cabang dan instansi untuk menemukan mekanisme, kebijakan dan solusi yang layak laksana untuk bisa mencapai hasil-guna yang tinggi./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain