Sekjen PBB Mengimbau Penggelaran Pasukan Internasional untuk Dukung Haiti

(VOVWORLD) - Pada Rabu (16 Agustus), Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB), Antonio Guterres mengimbau untuk dengan giat mengerahkan pasukan internasional, antara lain polisi dan tentara, ke Haiti untuk mendukung polisi lokal menghadapi beberapa komplotan bersenjata yang sedang merajalela di negara Karibia ini.

Dalam sepucuk surat panjangnya 12 halaman ke Dewan Keamanan PBB, Sekjen Antonio Guterres menekankan perlunya pengerahan pasukan multinasional di luar PBB di Haiti. Menurut dia, untuk menangani situasi keamanan yang rumit di Haiti, perlu melakukan langkah-langkah wajiban, di antaranya penggunaan kekerasan dalam aktivitas-aktivitas polisi khusus terhadap komplotan-komplotan bersenjata berbahaya.

Komentar

Yang lain