Semua Tingkat Serikat Buruh dan Kaum Buruh Vietnam Terus Bersinergi dengan Seluruh Negeri Tanggulangi Wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Konferensi ke-9 Badan Eksekutif Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam berlangsung pada 15 Juli sore, di Kota Ha Noi.

Semua Tingkat Serikat Buruh dan Kaum Buruh Vietnam Terus Bersinergi dengan Seluruh Negeri Tanggulangi Wabah Covid-19 - ảnh 1Panorama konferensi tersebut (Foto: laodongthudo.vn)

Ketika mengapresiasi hasil sementara pertengahan masa bakti pelaksanaan resolusi Kongres ke-12 Serikat Buruh Vietnam dan aktivitas 6 bulan pertama 2021, Ketua Front Tanah Air Vietnam, Do Van Chien, menekankan peranan Badan Eksekutif Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam dalam meneliti dan memberikan masukan kepada subkomisi urusan isi dokumen Kongres Nasional XIII Partai Komunis Vietnam. Bersamaan itu, serikat buruh, anggota serikat buruh, dan pekerja telah berkoordinasi erat dengan pemerintah di berbagai tingkat dan tim urusan pemilihan untuk menyukseskan pemilihan anggota Majelis Nasional Angkatan XV dan anggota Dewan Rakyat berbagai tingkat untuk masa bakti 2021-2026. Do Van Chien menganggap bahwa semua tingkat serikat buruh dan kaum buruh Vietnam, anggota serikat buruh, dan pekerja terus bersinergi dengan seluruh Partai, tentara, dan rakyat dalam mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19.


 

Komentar

Yang lain