Serangan bom bunuh diri yang memakan banyak korban di Pakistan

Serangan bom bunuh diri yang memakan banyak korban di Pakistan - ảnh 1
Para korban serangan tersebut dibawa ke rumah sakit
Foto: VNA
(VOVworld) – Sedikit-dikitnya 10 orang yang telah tewas dan 20 orang lain cedera ketika seorang pelaku serangan bom bunuh diri memicu bahan peledak yang dia bawa dalam satu upacara yang dipimpin Kepala Badan urusan Dalam Negeri provinsi Punjab, Pakistan Timur. Diantara korban yang tewas ada kepala Badan tersebut, Shuja Khanzada. Perdana Menteri Pakistan, Nawaz Sharif telah mengutuk serangan tersebut dan meminta kepada kalangan pejabat lokal serta semua rumah sakit supaya menciptakan syarat yang sebaik-baiknya untuk mengobati para korban. Kelompok Lashkar-e-Jhangvi telah mengakui berdiri di belakang serangan tersebut dengan alasan membalas dendam untuk benggolan Malik Ishaq, yang terbunuh dalam serangan yang dilakukan polisi pada bulan lalu.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain