Serangkaian ledakan di Afghanistan menimbulkan banyak korban
(VOVWORLD) - Sedikitnya 40 orang tewas dan 30 orang luka-luka dalam serangkaian ledakan yang menyasar pada pusat kebudayaan Tabayan di Ibukota Kabul, tempat yang berada di dekat satu masjid dan Radio Suara Afghanistan.
Ledakan pertama dilakukan oleh pelaku serangan bom bunuh diri yang meledakan gedung pusat Tabayan, sementara itu, ledakan kedua terjadi di luar gedung ketika orang-orang datang untuk memberikan pertolongan. Sekarang belum ada organisasi yang mengakui melakukan serangan bom ini. Kaum pembangkang Taliban menyatakan menegaskan tidak punya hubungan dengan serangan ini.