Seribu anak-anak ikut serta pada “Malam pesta bulan purnama 2015”

Seribu anak-anak ikut serta pada “Malam pesta bulan purnama 2015” - ảnh 1
Malam pesta tersebut
(Foto: VNA)
(VOVworld) – Pada Kamis malam (24 September) di kabupaten Hoai Duc, kota Hanoi, Komite Rakyat kota Hanoi mengadakan program “Malam pesta bulan purnama 2015” untuk kira-kira seribu pelajar yang mengalami kesulitan berat dari berbagai kecamatan miskin, kecamatan pegunungan, pusat-pusat sekolahan, desa, dan pusat perawatan anak-anak di kota Hanoi. Dengan tema “Mendengarkan anak-anak bicara”, program ini bertujuan untuk berbagi perasaan, kasih sayang dan merawat anak-anak kota Hanoi pada umumnya dan anak-anak yang mengalami kesulitan pada khususnya. Pada malam pesta ini, Wakil Presiden Vietnam, ibu Nguyen Thi Doan memberikan 30 beasiswa masing-masing senilai 20 juta dong Vietnam kepada 30 pelajar dari beberapa kabupaten di peluaran kota yang telah mengatasi kesulitan dan mencapai prestasi baik.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain