Sidang Badan Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Sidang Badan Pengarahan Nasional Vietnam urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 telah diadakan pada Senin sore (7/12), di Kota Ha Noi.
Sidang Badan Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 - ảnh 1Deputi Perdana Menteri Vietnam, Vu Duc Dam memimpin sidang tersebut (Foto: VNA) 

Menurut laporan badan tersebut, sejak April hingga sekarang, instansi penerbangan me307 penerbangan untuk memulangkan 65.423 warga Vietnam kembali ke Tanah Air, di antaranya menemukan 440 kasus infeksi Covid-19 di 84 penerbangan. Yang patut diperhatikan, hanya terhitung sejak 8 November hingga sekarang, di Vietnam tercatat 17 pramugara positif virus SARS-CoV-2 di 5 penerbangan.

Deputi Perdana Menteri Vietnam, Vu Duc Dam, Kepala Badan Pengarahan Nasional Vietnam urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 menekankan bahwa di penerbangan yang memulangkan warga, kita tidak memastikan adakah kasus infeksi Covid-19 atau tidak, sehingga langkah-langkah mencegah wabah di pesawat terbang harus dilaksanakan secara ketat seperti dalam rumah sakit yang ada kasus infeksi Covid-19.

Diberitakan Badan Pengarahan Nasional Vietnam urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 pada Senin (7/12) pukul 18.00 bahwa di Vietnam tercatat satu kasus baru infeksi Covid-19 yaitu kasus impor dari Rusia ke Kota Da Nang dan telah diisolasi segera setelah masuk ke Vietnam. Hingga saat ini, di Vietnam terdapat 1.220/1.366 pasien Covid-19. Ada 35 kasus kematian, dan tidak ada kasus parah. Hingga Senin (7/12), Vietnam mengalami 6 hari terus-menerus tanpa kasus Covid-19 transmisi lokal.

Komentar

Yang lain