Singapura : Jumlah kasus terinfeksi virus Zika meningkat menjadi 82

Singapura : Jumlah kasus terinfeksi virus Zika meningkat menjadi 82 - ảnh 1
(Foto : baomoi.com)
(VOVworld) – Kementerian Kesehatan (MOH) dan Badan Lingkungan Hidup Nasional Singapura (NEA), Selasa (30/8) memberitahukan bertambah lagi 26 kasus terinfeksi virus Zika di dalam negeri, meningkatkan total kasus terinfeksi virus berbahaya ini di Singapura mencapai 82 orang, sementara itu upaya untuk membunuh nyamuk yang menularkan penyakit ini terus dilakukan untuk mengekang penularan penyakit. Menurut MOH, diantara 26 kasus terinfeksi baru, mayoritasnya bekerja di sekitar kawasan peluaran ibukota Alijunied. NEA menyatakan bahwa sampai 30/8, telah memeriksa kira-kira 5000 rumah diantara 6000 rumah di kawasan ini dan telah membasmi 39 sarang nyamuk.

Komentar

Yang lain