Situasi wabah Covid-19 di Vietnam dan dunia


(VOVWORLD) - Hingga Rabu (7/10) pukul 6.00, di Vietnam tidak tercatat kasus baru infeksi Covid-19. Dengan demikian, Vietnam memasuki hari ke-35 tanpa transmisi lokal. Jumlah kasus infeksi tetap 1.098 kasus, dengan 1.028 kasus yang dinyatakan sembuh dan 35 kasus kematian.

Jumlah pasien tersisa sedang diobati di basis-basis medis, kesehatan mayoritasnya stabil.

Sementara itu, menurut laman statistik worldometers.info, hingga Rabu (7/10) pagi, di dunia tercatat lebih dari 36 juta kasus terpapar virus SARS-CoV-2, dengan lebih dari 1 juta kasus kematian. 1/5 dari jumlah kasus terpusat di Amerika Serikat. Menyusul kemudian India, Brasil, dan Rusia.

Dalam satu saranan terkini tentang Covid-19, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Wabah Amerika Serikat mengumumkan bahwa virus SARS-CoV-2 bisa menyebar melalui udara, meski jaraknya 2 meter lebih atau ketika orang yang terinfeksi telah pergi ke tempat lain. Badan ini juga memberitahukan bahwa di atas dasar ilmiah, kemungkinan tertular akan semakin tinggi ketika kita berada di dekat dan lama dengan orang yang terinfeksi.

Komentar

Yang lain