Slovenia Miliki Presiden Wanita Pertama

(VOVWORLD) - Slovenia memiliki Presiden wanita pertama setelah kandidat Natasha Pirc Musar meraih kemenangan terhadap pesaingnya langsung yaitu Anze Logar dalam putaran kedua pemilihan presiden pada tgl 13 November.
Slovenia Miliki Presiden Wanita Pertama - ảnh 1Presiden Slovenia Wanita Pertama, Natasha Pirc Musar. Foto: Reuters

Menurut data komisi pemilihan Slovenia, dengan 99% suara yang sudah dihitung, Natasha Pirc Musar memenangkan 53,8% suara, sementara lawannya - mantan Menteri Luar Negeri Anze Logar hanya memenangkan 46,2% suara. Hal ini berarti bahwa Natasha Pirc Musar akan menjadi kepala negara wanita pertama di Slovenia.

Seperti yang diharapkan, Natasha Pirc Musar akan menerima posisi baru dari pendahulunya mulai tgl 23 Desember untuk masa bakti lima tahun.

Komentar

Yang lain