Substantif dan Efektif: Tuntutan atas Paket Bantuan Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi

(VOVWORLD) - Persidangan luar biasa yang pertama Majelis Nasional (MN) angkatan XV, pada 7 Januari mengadakan sesi pleno pembahasan yang pertama secara virtual tentang rancangan resolusi mengenai kebijakan fiskal dan moneter, untuk membantu Program Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi.
Substantif dan Efektif: Tuntutan atas Paket Bantuan Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi - ảnh 1Panorama sesi pembahasan virtual (Foto: quochoi.vn)
 

Semua pendapat menyatakan setuju atas haluan pemberlakuan Resolusi Kebijakan Fiskal dan Moneter untuk membantu Program pemulihan dan pengembangan sosial-ekonomi. Menurut Vu Thi Luu Mai, anggota MN delegasi Kota Ha Noi, kebijakan fiskal dan moneter yang membantu pemulihan dan pengembangan sosial-ekonomi disampaikan sesuai harapan warga dan badan usaha akan masa depan yang lebih baik, oleh karenanya perlu dilaksanakan secara lebih konkret dan bertanggung jawab.

Sedangkan menurut Mai Van Hai, anggota MN delegasi Provinsi Thanh Hoa, paket bantuan untuk memulihkan produksi dan bisnis sebaiknya hanya fokus pada bidang-bidang yang terdampak parah, seperti pariwisata, restoran, hotel, transportasi. Hal ini bertujuan membantu sumber bantuan fokus pada bidang produksi utama. Tentang sumber daya, ia menganggap bahwa mobilisasi dari dalam negeri sebaiknya diprioritaskan.

Agar pemulihan segera berdampak, beberapa anggota MN menekankan penciptaan mekanisme dan prosedur tanpa rintangan untuk memfasilitasi badan usaha dalam mendapatkan paket bantuan pemulihan, serta secara konsekuen menerapkan sains-teknologi dalam pelaksanaan.

Tentang kelompok kebijakan jaring pengaman sosial, beberapa pendapat menganggap bahwa program pemulihan perlu memperhatikan secara lebih jelas terhadap kebijakan bantuan pekerja.



Komentar

Yang lain