Tahap 8 – Program Langkah-Langkah demi Komunitas Dimulai

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan 66 tahun Hari Tradisi Gabungan Asosiasi Pemuda Vietnam, pada Sabtu pagi (15 Oktober), di Kota Ha Noi, diadakan acara memulai Tahap 8 Program “Langkah-Langkah demi Komunitas”.

Tahap 8 – Program Langkah-Langkah demi Komunitas Dimulai - ảnh 1Ilustrasi: Acara memulia tahap 7 Program “Langkah-langkah demi Komunitas” (Foto: VNA)

Program ini digelar dengan skala nasional untuk memperhebat gerakan “10.000 langkah per hari” dengan setiap kilometer jalan kaki/lari akan menyumbang 1.000 dong Vietnam pada dana pembangunan wisma budaya komunitas untuk warga etnis minoritas.

Menurut rencana, dalam periode 2020-2024, program ini membangun 16 wisma budaya komunitas untuk 16 etnis minoritas. Pham Huong Thao, mahasiswi Universitas Ekonomi Nasional, menyatakan:

“Saya merasa sangat gembira ketika berpartisipasi pada program ini, karena saya berpeluang memberikan sumbangan kecil dalam membangun wisma budaya komunitas untuk warga etnis-etnis minoritas. Di samping itu, turut meningkatkan kesehatan komunitas”.

Dari tahun 2020, Program “Langkah-langkah demi Komunitas” telah mengadakan 7 tahap dengan hampir 70.000 peserta, berhasil menyumbang hampir 5 miliar dong Vietnam pada dana pembangunan wisma budaya komunitas untuk warga etnis minoritas.

Komentar

Yang lain