Tahap satu pemilihan Majelis Rendah India berakhir dengan sukses

(VOVWORLD) - Tahap satu pemilihan Majelis Rendah angkatan ke-17 India yang berlangsung pada Kamis (11 April) secara umum telah berakhir dengan sukses, kecuali beberapa kasus kekerasan dan insiden kecil yang bersangkutan dengan pekerjaan pemilihan. 
Tahap satu pemilihan Majelis Rendah India berakhir dengan sukses - ảnh 1 Ilustrasi (Foto: AFP/VNA)

Persentase pemilih dalam tahap satu cukup tinggi, mencapai lebih 80% di beberapa negara bagian seperti Tripura dan Benggala Barat, lebih 70% di negara-negara bagian seperti Nagaland, Manipur, Andaman dan Nicobar. Banyak negara bagian memiliki persentase pemilih lebih 60%, di antaranya ada negara bagian Uttar Pradesh dengan 64%. Website Business Today memberitakan bahwa pemberian suara di 7 daerah pemilihan di negara bagian Maharashtra dan daerah pemilihan Bastar, tempat di mane ada kaum militan beraktivitas secara kuat di negara bagian Chhattisgarh juga berakhir dengan persentase pemilih berturut-turut 46,13% dan 45%. Namun, beberapa bentrokan telah terjadi antara para pendukung faksi-faksi politik sehingga 2 orang tewas dan banyak orang menderita luka-luka. Sementara itu, militan telah melakukan serangan terhadap satu tempat pemungutan suara di negara-negara bagian Chhattisgarh dan Maharashtra untuk merintangi aktivitas pemberian suara, tetapi tidak ada korban.

Menurut rencana, pemilihan umum Majelis Rendah Angkatan ke-17 di India yang dianggap sebagai “gelombang melaksanakan demokrasi” terbesar di dunia, mulai dari Kamis (11 April) dan berlangsung selama 5 pekan, dibagi menjadi 7 tahap.

Komentar

Yang lain