Tahun 2014: ekonomi Vietnam akan menjadi stabil dan berkembang

       (VOVworld) – Menurut satu pengkajian yang baru saja diumumkan Bank HSBC, syarat-syarat aktivitas dalam bidang produksi Vietnam telah menjadi baik pada Desember 2013 ketika produktivitas kerja dan lapangan kerja meningkat dengan laju yang lebih cepat dan mendapat bantuan dari taraf pertumbuhan kembali dari jumlah pesanan baru.

Tahun 2014: ekonomi Vietnam akan menjadi stabil dan berkembang - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: dantri.com.vn)


     Jumlah pesanan baru pada Desember 2013 telah meningkat 3 kali lipat selama 4 bulan lalu ketika kebutuhan pelangganan menjadi baik. Oleh karena itu, perusahaan-perusahaan telah meningkatkan aktivitas produksi. Hasil produksi meningkat pada bulan ke-3 terus menerus dengan laju pertumbuhan yang paling cepat sejak April 2013. Sisa barang di gudang telah turun drastis. Ini merupakan tahap pengurangan sisa barang di gudang yang paling kuat selama 7 bulan ini.

      Menurut para ekonom dari Bank HSBC, bidang produksi terus turut menstabilkan pertumbuhan di Vietnam. Tahun 2014 akan merupakan tahun yang lebih baik dari perekonomian dengan sandaran utama ialah bidang produksi./.

Komentar

Yang lain