Telegram Ucapan Selamat Sehubungan dengan HUT ke-93 Hari Berdirinya Partai Komunis Vietnam

(VOVWORLD) - Hari ini (3 Februari), diperingati HUT ke-93 Hari Berdirinya Partai Komunis Vietnam (PKV) (3 Februari 1930-3 Februari 2023). Pada kesempatan ini, Komite Sentral Partai Revolusioner Rakyat Laos dan Komite Sentral Partai Rakyat Kamboja telah mengirimkan telegram ucapan selamat kepada Komite Sentral PKV.
Telegram Ucapan Selamat Sehubungan dengan HUT ke-93 Hari Berdirinya Partai Komunis Vietnam - ảnh 1Panel menyambut HUT ke-93 Hari Berdirinya PKV (Foto: VNA)

Semua telegram ucapan selamat menekankan bahwa selama 93 tahun ini, PKV telah menggagas dan memimpin pembaruan secara kreatif dan telah merebut banyak prestasi yang besar, menyeluruh, dan memiliki makna bersejarah, berkontribusi untuk membuat Vietnam stabil secara politik, pertahanan dan keamanan yang kuat, membangun perekonomian yang independen dan mandiri, aktif melakukan integrasi internasional secara intensif dan ekstensif, turut membawa pertumbuhan ekonomi mencapai rekor tertinggi, memelopori kawasan dan dunia, kehidupan rakyat semakin menjadi baik.

Partai Revolusioner Rakyat Laos dan Partai Rakyat Kamboja percaya bahwa di bawah kepemimpinan yang tepat dan bijaksana dari PKV dengan dipimpin Sekretaris Jenderal Nguyen Phu Trong, rakyat Vietnam akan terus merebut banyak prestasi yang baru.

Komentar

Yang lain