Terus membantu Vietnam mengurangi kemiskinan dan mengembangkan sosial-ekonomi

(VOVWORLD) - Wakil Ketua merangkap Sekretaris Jenderal (Sekjen) Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam, Don Tuan Phong, pada Kamis (13 September), di Kota Ha Noi, telah memberikan Bintang Persahabatan Republik Sosialis Vietnam kepada Organisasi EMWF (Organisasi Pertemuan Timur-Barat dari Amerika Serikat (AS)) karena telah memberikan banyak sumbangan dalam membantu Vietnam mengurangi kemiskinan dan mengembangkan sosial-ekonomi.
Terus membantu Vietnam mengurangi kemiskinan dan mengembangkan sosial-ekonomi - ảnh 1 Don Tuan Phong, Sekjen Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam (yang ketiga dari kanan) memberikan Bintang Persahabatan kepada Organisasi EMWF (Foto: Doan Tuan/VNA)

Pada upacara tersebut, Don Tuan Phong mencatat dan menilai tinggi sumbangan-sumbangan yang diberikan oleh Organisasi EMWF kepada Vietnam selama 30 tahun ini, percaya bahwa pada waktu mendatang EMWF terus menggelarkan banyak lagi aktivitas bantuan kepada Vietnam untuk memperbaiki kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup warga yang menjumpai kesulitan, memberikan sumbangan pada aktivitas membantu mengurangi kemiskinan dan mengembangkan sosial-ekonomi di Vietnam.

Pada fihaknya, Lynn Foden, Presiden Eksekutif  EMWF merasa mendapat kehormatan ketika organisasi ini mendapat Bintang Persahabatan tersebut dan berterima kasih kepada badan-badan fungsional Vietnam, di antaranya ada Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam yang selalu mendukung dan membantu EMWF dalam menggelarkan secara berhasil-guna berbagai proyek dan program di Vietnam.

Komentar

Yang lain