Thailand menerapkan UU mengenai keamanan domestik di Ibukota Bangkok dan beberapa provinsi sekitarnya

        (VOVworld) – Undang-Undang mengenai keamanan domestik 2008 akan diberlakukan terhadap  ke-50 kabupaten Ibukota Bangkok, provinsi Nonthaburi dan beberapa kabupaten di provinsi Samut Prakan dan provinsi Patahumthani di kawasan peluaran Ibukota Bangkok. Waktu pemberlakuan Undang-Undang teresbut  berlangsung sampai 31 Desember tahun ini.

Ketika berbicara di depan kanal televisi pada Senin malam (25 November), Perdana Menteri merangkap Menteri Pertahanan Thailand, Yingluck Shinawatra memberitahukan bahwa situasi politik dan keamanan Thailand menjadi serius setelah pada Senin sore (25 November), para peserta pada demonstrasi yang dilakukan oleh Partai oposisi telah meningkatkat tingkat perlawanannya dengan cara menduduki atau melanggar beberapa kantor penting seperti Kementerian Keuangan, Kantor anggaran keuangan negara dan lain-lain, sehingga merugian harta benda dan menghalangi para pegawai negara bekerja.

Thailand menerapkan UU mengenai keamanan domestik di Ibukota Bangkok dan beberapa provinsi sekitarnya - ảnh 1
Pasukan keamanan  Thailand membela Gedung Pemerintah di Ibukota Bangkok
(Foto: vietnamplus.vn)

           Menurut PM Yingluck, penerapan Undang-Undang tentang Keamanan Domestik bertujuan membela Pemerintah, keamanan dan ketertiban Tanah Air, serta membela harta benda dan rakyat, kepentingan dan kebebasan rakyat. Akan tetapi, PM Yingluck juga menegaskan Pemerintah Thailand akan tidak menggunakan kekerasan terhadap rakyat, pasukan-pasukan keamanan akan melaksanakan tugas menurut pengaturan Undang-Undang dan standard internasional./.

Komentar

Yang lain