Tiongkok Berhasil Meluncurkan Pesawat Ruang Angkasa Kargo ke Stasiun Angkasa Luar

(VOVWORLD) - Pada Sabtu malam (tanggal 29 Mei), pukul 20:55, Roket Long March-7 Y3 yang membawa pesawat ruang angkasa kargo Tian Zhou-2 telah berhasil diluncurkan ke angkasa luar dari Pusat  Peluncuran Satelit Wenchang, Provinsi Hai Nan, Tiongkok Selatan.
Tiongkok Berhasil Meluncurkan Pesawat Ruang Angkasa Kargo ke Stasiun Angkasa Luar - ảnh 1Tiongkok Berhasil Meluncurkan Pesawat Ruang Angkasa Kargo ke Stasiun Angkasa Luar. (Foto: Xinhua)

 

Menurut informasi dari Badan Antariksa Berawak China (CMSA), setelah waktu penerbangan selama 604 detik, pesawat ruang angkasa barang tersebut dipisahkan dengan roket dan memasuki orbit yang telah ditentukan sebelumnya. Pada pukul 21:17, dua panel surya di dalam pesawat ruang angkasa terbuka dengan lancar, dengan semua fungsi dalam kondisi operasi normal, menandai keberhasilan peluncuran pertama pesawat ruang angkasa ke kabin inti stasiun angkasa luar Tian He. Sebelumnya, kabin inti tersebut di luncurkan pada tanggal 29 April.

Setelah Pesawat Ruang Angkasa Kargo Tian Zhou-2, pesawat ruang angkasa berawak Shen Zhou-2 direncanakan akan diluncurkan ke angkasa luar oleh Roket Long March-2F pada Juni, membawa 3 astronot ke orbit.

Komentar

Yang lain