Tiongkok berseru kepada Rusia supaya memperkuat kerjasama strategis dan komprehensif

(VOVWORLD) - Anggota Dewan Negara, Menteri Luar Negeri Tiongkok, Wang Yi, pada Rabu (22/5), mendesak Tiongkok dan Rusia memperkuat kerjasama strategis dan komprehensif.

Tiongkok berseru kepada Rusia supaya memperkuat kerjasama strategis dan komprehensif - ảnh 1Menlu Tiongkok, Wang Yi (kanan) dan timpalannya dari Rusia, Sergei Lavrov (Foto: sputniknews) 

Ketika berbicara di depan pertemuan dengan timpalannya dari Rusia, Sergei Lavrov di sela-sela konferensi dari Dewan Menlu Organisasi Kerjasama Shanghai (SCO) di Bishkek, Ibukota Kyrgyzstan, Menlu Wang Yi menganggap bahwa pada latar situasi internasional mengalami banyak gejolak, Tiongkok dan Rusia perlu mempertahankan hubungan secara erat, memperkuat kerjasama strategis dan komprehensif dan membela prinsip-prinsip dasar untuk mengatur hubungan-hubungan internasional serta kepentingan bersama kedua negara.

Pada pihaknya, Menlu Sergei Lavrov menganggap bahwa dengan upaya bersama dari kedua negara Rusia dan Tiongkok, Konferensi Dewan Menlu SCO telah mengirimkan pesan positif kepada dunia, menciptakan syarat yang kondusif bagi usaha mempertahankan sistem internasional di mana Perserikatan Bangsa-Bangsa memainkan peranan poros, serta membela ketertiban internasional di atas dasar hukum internasional. Dia juga menegaskan bahwa Rusia bersedia melakukan koordinasi dengan Tiongkok untuk mempersiapkan kunjungan Presiden Xi Jinping ke Rusia dan kehadirannya pada Forum Ekonomi Internasional, melalui itu meningkatkan tenaga pendorong bagi hubungan bilateral.

Komentar

Yang lain