Tiongkok dan Uni Eropa akan menyelesaikan perundingan tentang permufakatan investasi bilateral

(VOVWORLD) - Tiongkok dan Uni Eropa menargetkan akan menyelesaikan perundingan tentang satu permufakatan investasi bilateral, pada latar belakang dua fihak sepakat memprotes proteksinisme dagang, bersamaan itu mendukung sistem perdagangan multilateral global.
Tiongkok dan Uni Eropa akan menyelesaikan perundingan tentang permufakatan investasi bilateral - ảnh 1Deputi PM Tiongkok, Liu He (tengah) (Foto: AFP / VNA)

Pada jumpa pers bersama dengan Wakil Presiden Komisi Eropa, Jyrki Katainen urusan masalah lapangan kerja, investasi pertumbuhan dan daya saing, pada Senin (25/6), di Beijing, Ibukota Tiongkok, Deputi Perdana Menteri Tiongkok, Liu He, menekankan bahwa Tiongok berharap supaya Uni Eropa akan menjalankan langkah-langkah kongkrit guna melonggarkan pembatasan-pembatasan terhadap aktivitas ekspor blok ini ke Tiongkok. Pada fihaknya, Jyrki Katainen mengimbau kepada Tiongkok supaya melonggarkan pembatasan-pembatasan tentang pendekatan pasar dan menangani masalah kelebihan hasil produksi baja.

Semua pidato dari para pejabat Tiongkok dan Uni Eropa tersebut dikeluarkan pada latar belakang sejak bulan Juni ini, Amerika Serikat mulai mengenakan tarap tarif baru 10% terhadap aluminium impor dan 25% terhadap baja impor dari Uni Eropa, Kanada, Meksiko setelah dua bulan memberikan bebas tarif. Terhadap Tiongkok, Presiden Amerika Serikat, Donald Trump menyatakan mengenakan tarif 25% terhadap komoditas Tiongkok senilai 50 miliar USD, mulai berlaku pada 6/7 mendatang.

Komentar

Yang lain