Tiongkok dan Uni Eropa melakukan dialog strategis di Beijing, Tiongkok

(VOVworld) – Pada Dialog strategis ke-7 Tiongkok- Uni Eropa yang berlangsung pada Rabu (19 April), di Beijing, Ibukota Tiongkok, para pejabat diplomatik papan atas Tiongkok dan Uni Eropa telah bersama-sama berkomitmen akan melakukan kerjasama lebih erat, memperhatikan kepentingan-kepentingan bersama tentang keamanan dan perdamaian serta mendorong pesan liberalisasi perdagangan.


Tiongkok dan Uni Eropa melakukan dialog strategis di Beijing, Tiongkok - ảnh 1
PM Tiongkok, Li Keqiang menerima Wakil Senior Uni Eropa, Ibu Federica Mogherini
(Foto: Reuters/baoquocte.vn)


Ketika berbicara di depan dialog tersebut, Anggota Dewan Negara Tiongkok, Yang Jiechi menekankan bahwa pada latar belakang ini, Tiongkok dan Uni Eropa perlu memperdalam hubungan dan menyepakati kebijakan-kebijakan  tidak hanya “demi kepentingan bersama dua fihak”, melainkan juga demi arti penting-nya pengembangan hubungan ekonomi dan politik internasional”.

Pada fihaknya, Wakil Senior urusan kebijakan keamanan dan hubungan luar negeri Uni Eropa, Federica Mogherini menyatakan bahwa Tiongkok dan Uni Eropa “punya tanggung jawab besar” dalam “periode-periode gejolak ini”. Dia menginginkan bahwa dua fihak memperkuat kerjasama menurut program positif yang bisa dilaksanakan oleh Uni Eropa dan Tiongkok demi kepentingan rakyat di kawasan dan di dunia.

Kedua fihak juga berbahas tentang peningkatan ketegangan di semenanjung Korea pada latar belakang Pyong Yang mempercepat pengembangan program senjata nuklir, dan berbahas tentang proses perdamaian di Suriah yang disponsori oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa dengan prioritas primer ialah menghentikan perang saudara di negeri ini.

                          


Komentar

Yang lain