Tiongkok ingin memperkuat hubungan kemitraan ekonomi Asia – Eropa

(VOVworld) – Pada Minggu (4 November), Perdana Menteri (PM) Tiongkok Wen Jiabao memulai kunjungan resmi di Republik Demokrasi Rakyat Laos untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi ke-9 Asia – Eropa. Menurut rencana, PM Wen Jiabao akan melakukan pembicaraan dengan Sekretaris Jenderal merangkap Presiden Republik Demokrasi Rakyat Laos Chummaly Sayason dan PM Laos Thongsing Thammavong.

Tiongkok ingin memperkuat hubungan kemitraan ekonomi Asia – Eropa - ảnh 1
PM Tiongkok Wen Jiabao
(Foto: vov.vn)

Dua pihak akan membahas langkah-langkah memperkuat kerjasama bilatereal dan bertukar pendapat tentang masalah internasional dan regional yang menjadi minat bersama. Tiongkok sekarang adalah negara investor yang terbesar di Laos. Selama 9 bulan awal tahun 2012, nilai perdagangan bilateral mencapai USD 1,2 triliun, naik 38,6% terbanding dengan masa yang sama tahun lalu. Kerjasama antara dua negara di bidang pertanian, teknologi, pendidikan, dll semakin menjadi intensif. Ini merupakan kunjungan ke-3 yang dilakukan Wen Jiabao di Laos, dengan martabat sebagai PM Tiongkok./.

Komentar

Yang lain