(VOVworld) – Juru bicara Kementerian Pertahanan Tiongkok, Geng Yansheng pada Kamis (27 November) mendesak Jepang supaya menaati “Permufakatan prinsip 4 butir “ yang dicapai dua negara pada waktu lalu.
Kapal patroli Tiongkok di wialayah kepulauan
sengketa Diao Yu/Sensaku.
(Foto : vnplus)
Ketika berbicara di jumpa pers periodik bulanan, Jubir Geng Yangsheng menyatakan bahwa “Permufakatan 4 butir” adalah prasyarat penting untuk memperbaiki hubungan Tiongkok-Jepang dan semua fihak perlu menaati permufakatan ini. Jubir ini menekankan bahwa Tiongkok meminta kepada Jepang supaya melaksanakan semua permufakatannya, melaksanakan secara lengkap Permufakatan tersebut dengan tindakan nyata, menangani secara tuntas semua masalah sensitif, berupaya memperbaiki dan mengembangkan hubungan bilateral.
Tiongkok dan Jepang telah mencapai permufakatan tersebut pada awal bulan November lalu, menurutnya, dua fihak sepakat mengadakan kembali dialog tentang politik, diplomatik dan keamanan kalau mengakui perbedaan tentang pendirian yang bersangkutan dengan kepulauan sengketa yang disebut sebagai Diao Yu oleh Beijing dan Sensasu oleh Tokyo di laut Hoatung./.