Traktat Perdagangan Senjata dari PBB resmi menjadi efektif

(VOVworld) – Setelah perundingan-perundingan yang memakan banyak tahun dan dengan jumlah negara anggota yang mengesahkan-nya melampaui angka 50, Traktat Perdagangan senjata internasional dari PBB (UNATT) telah resmi menjadi efektif dari 24 Desember ini. Sehubungan dengan ini, Sekretaris Jenderal PBB, Ban Ki-moon mengirim pesan kepada ke-193 negara anggota, menyambut baik UNATT yang resmi menjadi efektif, bersamaan itu mengimbau kepada semua negara yang belum menandatangani atau belum mengesahkan-nya supaya cepat memberikan keputusan untuk berpartisipasi pada Traktat ini.

Traktat Perdagangan Senjata dari PBB resmi menjadi efektif - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: baomoi.com)


Dalam pesan tersebut, Sekjen Ban Ki-moon menegaskan bahwa UNATT telah membuka satu halaman baru dalam sejarah pengontrolan senjata di seluruh dunia, menjamin transparasi dan tanggung jawab di bidang perdagangan senjata. Dia berharap supaya sejak saat ini, semua negara peserta UNATT harus bertanggung jawab secara hukum di semua opsi perdagangan senjata, bersamaan itu semua aktivitas serah-terima senjata lintas perbatasan akan dikontrol dan diawasi dengan langkah-langkah dan alat yang paling mutakhir. Sementara itu, Komisaris Tingggi PBB urusan masalah hak manusia, Zeid Raad al-Hussein menganggap UNATT menjadi efektif sebagai event yang membuka era baru tentang pembelaan hak manusia, membantu negara-negara di dunia mendapat dasar yang mantap untuk mengontrol perdagangan senjata konvensional serta penggunaan-nya, tidak membiarkan jenis-jenis senjata ini digunakan untuk menentang manusia./.

Komentar

Yang lain